Berita

Berita Thumbnail
Jumat, 19 Juli 2019
Oleh: Admin

Tim Mahasiswa memperoleh Hibah Program Kreativitas Mahasiswa skema Penelitian Eksakta (PKM-PE) Tahun 2019 dari Direktorat Jenderal Belmawa Kemenristekdikti.

Penelitian mahasiswa yang berjudul "Upaya Penyerapan dan Pelepasan Kembali Logam Berat Cu(II) dari Biosorben Mikroalga Terimobilisasi", telah memperoleh Hibah Program Kreativitas Mahasiswa skema Penelitian Eksakta (PKM-PE) Tahun 2019 dari Direktorat Jenderal Belmawa Kemenristekdikti.

Tim PKM-PE  mahasiswa Jurusan Teknik Lingkungan, FALTL, Universitas Trisakti yang terdiri dari : Nanda Astuti Lieswito, NIM : 082001500040, Tiara Wilan, NIM : 082001500056, dan Amelia Suwardi, NIM : 082001600026 dibawah bimbingan Dosen Jurusan Teknik Lingkungan, Dr. Astri Rinanti, MT telah melaksanakan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Eksternal di Universitas Negeri Jakarta pada tanggal 18 Juli 2019, dihadapan Reviewer Dr. Ir. Anang Lastriyanto, M.Si, dan Dr. Achmad Mudrikah, M.PD.

Semoga hasil penelitian ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat.

 

Floatin Button
Floatin Button